Herdamedia.com - Halo sobat! Pada kesempatan kali ini saya akan membagikan cara menambahkan font baru pada aplikasi pixellab.
PixelLab termasuk aplikasi editing gambar terfavorit, tidak sedikit orang menggunakan aplikasi ini, apalagi dengan ukuran aplikasinya yang sangat kecil, menjadikan pixellab lebih ringan, dibandingkan aplikasi editor gambar lainnya, aplikasi ini juga bisa berjalan pada semua smartphone android.
Oleh karena itu aplikasi ini termasuk aplikasi editing yang paling banyak diunduh. Meskipun banyak yang menggunakan aplikasi ini, tapi tak jarang juga penggunanya masih banyak yang kebingungan untuk menambahkan font baru pada aplikasi pixellab.
Sebenarnya untuk cara menambahkan font baru pada aplikasi pixellab sangat mudah, dengan fitur-fitur yang sudah ada pada pixellab, kamu sudah bisa menambahkan font baru yang kamu suka.
Jika kamu masih bingung, kamu bisa mengikuti tutorialnya pada artikel yang sudah saya tulis disini. Ada beberapa cara untuk menambahkan font baru di pixellab, mari kamu simak caranya dibawah ini.
Cara Menambahkan Font Baru Di PixelLab
Langkah 1: Pertama kamu siapkan font baru, atau kamu bisa mengunduhnya di situs Dafont.
Jika kamu mengunduh font pada situs Dafont, biasanya masih dibungkus dengan file berjenis (zip).
Langkah 2: Jika sudah di unduh, kamu extrak file font yang berjenis (zip) tadi, kemudian buka folder font yang tadi sudah di extrak, biasanya didalamnnya berisi file fonts berjenis .otf atau .ttf
Langkah 3: Nah selanjutnya kamu buat folder baru dengan nama Fonts di penyimpanan internal.
Langkah 4: Jika sudah, kemudian kamu pindahkan file font yang berjenis .ttf atau .otf yang sudah di extrak tadi kedalam folder Fonts tersebut.
Langkah 5: Terakhir kamu buka aplikasi pixellab, dan lihat pada tab My Fonts, secara otomatis akan muncul font baru yang sudah kamu tambahkan tadi.
Dengan mengikuti langkah-langkah diatas, kamu sudah berhasil menambahkan font baru di aplikasi pixellab. Sebenarnya ada cara alternatif lain untuk menambahkan font baru, mari simak dibawah ini.
- Pertama kamu tetap pada tab My Fonts seperti gambar diatas.
- Selanjutnya kamu klik ikon tambah dipojok kanan atas.
- Jika sudah, silahkan kamu pilih fonts yang sudah kamu unduh tadi, yang berjenis .otf atau .ttf
- Selesai.
Kamu bisa mendapatkan font yang kamu suka melalui situs Dafont atau dari situs lain, dan biasanya file font yang baru kamu unduh masih dikompres dengan zip, jadi supaya bisa digunakan kamu harus mengextraknya.
Penutup
Menambahkan font baru pada aplikasi pixellab tidak lah susah seperti yang kamu bayangkan. Jika semua langkah diatas kamu ikuti dengan benar, pasti akan berhasil.
Mungkin itu saja yang dapat saya bagikan kali ini, jika ada yang ingin kamu tanyakan silahkan tinggalkan komentar dibawah.